PCIM Malaysia - Persyarikatan Muhammadiyah

PCIM Malaysia
.: Home > Berita > Lomba Kontes Foto dan Workshop Fotografi di Negeri Jiran

Homepage

Lomba Kontes Foto dan Workshop Fotografi di Negeri Jiran

Minggu, 02-02-2013
Dibaca: 2307

Siang di Putrajaya. Danil JD.

Kuala Lumpur-Tiga organisasi Indonesia di Malaysia yaitu Kagama (Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada), Muhammadiyah, dan KNPI (Komite Nasional Pemuda Indonesia) mengadakan kegiatan bersama berupa lomba kontes foto dan workshop fotografi. Tujuan kegiatan tersebut yaitu untuk menjalin silaturahmi sesama penggemar fotografi baik pemula maupun profesional dari Indonesia di Malaysia. Tujuan lainnya yaitu untuk membagi ilmu pengetahuan fotografer yang sudah berpengalaman sehingga bisa meningkatkan pengetahuan dan wawasan bagi fotografer pemula dan menengah. 

Workshop Fotografi oleh Suhada & Zacky
Lomba foto berhasil menjaring 52 foto sampai dengan tanggal 28 Januari 2013 dan telah dipajang di galeri website Muhammadiyah. Dari semua kontestan yang masuk, telah dipilih lima nominasi oleh pengurus Kagama, Muhammadiyah, dan KNPI secara blind review (pemilih tidak tahu identitas pemilik foto). Pemilihan nominasi tidak hanya berdasar seni fotografi, tapi juga sesuai tema kali ini "Di Negeri Jiran, Kegemilangan Serumpun". Kelima nominator tersebut adalah: "Senja di Penang"; "Berdagang Mencari Rezeki"; "Menteri Malaysia Memakai Produk Lokal Proton. Bandingkan Dengan Mobil Anak Menteri di RI"; "Terowongan Penchala Link Gemilang"; dan "Parkir Yang Nyaman".
Berdagan mencari rezki. Faizal O.
Acara workshop dilakukan pada hari Sabtu, 2 Februari 2013 di Universiti Malaya Kuala Lumpur dengan instruktur Muhammad Suhada dan Zacky Aulia. Keduanya adalah sesama penggemar fotografi dan merupakan expat dari Indonesia di bidang IT (Information Technology) di Kuala Lumpur. Selama pelaksanaan workshop, kelihatan peserta sangat antusias karena banyak mendapatkan ilmu serta wawasan dari fotografer yang lebih profesional.
Semua pembicara juga bertindak sebagai juri untuk memilih pemenang kontes dari kelima nominator. Penilaian juri bersifat blind review juga, maka terpilihlah foto dengan judul "Berdagang Mencari Rezeki" karya Faizal Ortho yang berhak mendapatkan hadiah utama berupa kamera saku. Foto pemenang dengan fokus pedagang kurang upaya tersebut diambil di Pasar Masjid India Kuala Lumpur, merupakan Pusat Perniagaan yang sangat ramai, walaupun demikian tempat tersebut jauh dari kesan kotor, dan semua orang bisa melakukan aktifitas jual beli dengan nyaman. Selain itu juga terdapat satu kategori pemenang foto favorit berdasarkan kesukaan pengguna jejaring sosial Facebook. (NlH)
 
 

Berita Terkait:

 
 
 
 

Tags: PCIM, Cabang, Istimewa, Kuala Lumpur, Malaysia, KNPI, Kagama, Pemuda, AMM, UGM, fotografi
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: AMM



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website